Senin, 13 Agustus 2012

Daftar Nama Klub Peserta Liga Prancis (Ligue 1) Musim Kompetisi 2012/13

Liga utama Prancis atau Ligue 1 sudah mulai bergulir, 20 klub berlomba untuk menjadi yang terbaik. Monpellier yang merupakan juara bertahan akan semaksimal mungkin mempertahankan gelar ditengah menggeliatnya klub pesaing lain, terutama PSG yang jor-joran dalam berbelanja pemain. Kompetisi Ligue 1 mulai dilirik seiring berdatangannya para pemain bintang ke kompetisi ini, terutama pemain-pemain yang menghuni skuat PSG.


Zlatan Ibrahimovic, Thiago Motta, Lavezzi, merupakan beberapa nama pemain bintang yang di datangkan PSG, apalagi Carlo Ancelotti sudah mempunyai para bintang yang didatangkan pada musim sebelumnya, seperti Javier Pastore yang didatangkan dari palermo. Klub yang lain juga tak mau kalah dalam berbenah skuat, meski nama-nama yang datang belum 'mempunyai nama' seperti halnya pemain-pemain mahal milik PSG.

Dengan fakta ini tentunya kompetisi akan berjalan seru, meski PSG adalah klub yang paling dijagokan untuk menjadi juara di musim 2012/13. Berikut ini daftar nama klub peserta Liga prancis (Ligue 1) musim kompetisi 2012/13:
  1. AJACCIO
  2. BASTIA
  3. BORDEAUX
  4. BREST
  5. EVIAN TG
  6. LILLE
  7. LORIENT
  8. MONTPELLIER
  9. NANCY
  10. NICE
  11. OLYMPIQUE MARSEILLE
  12. OLYMPIQUE LYON
  13. PSG
  14. REIMS
  15. RENNES
  16. SAINT-ETIENNE
  17. SOCHAUX
  18. TOULOUSE
  19. TROYES
  20. VALENCIENNES
Kompetisi masih sangat panjang, meski PSG menjadi unggulan utama, bukan berarti klub lain tidak punya peluang. Musim lalu Monpellier mampu mengungguli PSG meski kurang begitu di unggulkan, dan tidak menutup kemungkinan di musim ini hal tersebut bisa terulang kembali. Kita nantikan saja, siapa yang bakal menjadi juara di musim 2012/13 ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar