Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti memuji Zinedine Zidane yang kini menjadi pelatih tim Real Madrid B.Buktinya beberapa pemain muda Madrid tampil oke saat ditampilkan pada leg kedua babak 32 besar Copa del Rey di Santiago Bernabeu, kemarin.
Hasilnya `El Real' menang 5-0 atas tim Segunda Division B (kasta ketiga Liga Spanyol) UD Cornella.Hasil itu membuat Madrid menang agregat 9-1.
Di babak 16 besar amat mungkin akan terjadi derby Madrid. Pasalnya, dini hari tadi Altetico Madrid diunggulkan untuk mengatasi perlawanan L'Hospitalet.
�Kami menuntaskan pertandingan dengan menggunakan enam pemain home grown dan itu hal yang bagus buat klub. Zizou (Zidane) bekerja dengan sangat baik. Dia punya karisma, pemain mendengarkannya, dan dia terus berkembang (sebagai pelatih),� ucap Ancelotti.
�Kami akan mendapat keuntungan dari pertandingan seperti malam ini. Saya pikir para pemain seperti (Diego Javier) Llorente dan (Alvaro) Medran siap (untuk masuk tim utama). Secara bertahap, kerja Zidane bersama tim muda akan terbukti punya peran penting,� tambahnya.
Dalam duel itu Don Carlo--julukan Ancelotti--menurunkan enam pemain Real Madrid B (tidak bersamaan). Mereka ialah kiper Fernando Pacheco, Diego Llorente, Javoer Munoz, Nacho, Alvaro Medran, dan Jese Rodriguez.
Hanya dua starter saat melawan Malaga (30/11), yakni Isco dan James Rodriguez, yang diturunkan Ancelotti dalam pertandingan kali ini.
Rodriguez jadi bintang dengan dua gol yang dia lesakkan. Tak kalah gemilang ialah Isco yang bikin satu gol dan mengkreasikan dua assist.Jese Rodriguez yang melakoni comeback setelah absen delapan bulan juga mencetak satu gol.
Kemenangan itu memperpanjang rentetan kemenangan Madrid bersama Ancelotti menjadi 17 laga beruntun.
Dengan jumlah kemenangan itu, Madrid hanya berjarak satu kemenangan lagi dari rekor yang dibu kukan Frank Rijkaard saat masih menangani Barcelona. Pelatih asal Belanda itu mencatatkan 18 kali kemenangan beruntun.
�Sebelumnya, kami tak pernah berpikir mengenai rekor. Kami akan terus melaju seperti ini,� ucap Ancelotti di As.
Andai menang saat melawan Celta Vigo, Minggu (7/12), Madrid mempunyai kans besar untuk melewati rekor Rijkaard. (AFP/AP/Era/R-2) Media Indonesia, 04/12/2014, halaman 28
Tidak ada komentar:
Posting Komentar