Rabu, 24 April 2013

Catatan Menarik Usai Kekalahan Barcelona di Leg 1

Bolarius - Barcelona kalah telak dari Bayern Munchen 0-4 pada leg 1 Semifinal Liga Champion di Allianz Arena, rabu (24/4) dini hari WIB. Usai laga tersebut ada beberapa catatan menarik yang berhasil dirangkum.

* Rekor Barcelona pada laga kompetisi Eropa yang dimainkan di Jerman yaitu sembilan kali menang, 10 kali seri, dan kalah lima kali. Terakhir kali Barcelona kalah di Jerman adalah 11 tahun silam. Semenjak itu Blaugrana memenangi lima pertandingan dan tiga kali bermain imbang. Kini berarti menjadi kekalahan pertama Blaugrana dalam 11 tahun.

* Barcelona tidak pernah menang atas Bayern Munchen ketika bermain tandang. Rekor yang tercipta kini adalah dua kali imbang dan dua kali kalah.

* Thomas Muller sebelumnya belum pernah bertemu dengan Barcelona di kompetisi resmi. Kini sekalinya dimainkan ia dapat mencetak dua gol.

* Delapan kali Arjen Robben menghadapi Barcelona. Kini tercatat dua gol yang dibukukannya ke gawang Blaugrana. Ia sebelumnya mencetak gol saat masih membela Real Madrid.

* Mario Gomez sebelumnya sudah pernah menghadapi Barcelona saat masih membela Stuttgart di ajang Liga Champion. Golnya ke gawang Blaugrana merupakan yang pertama diciptakan.

* 17 kali Barcelona bertemu klub dari Jerman di babak knockout. Blaugrana berhasil lolos ke babak selanjutnya sebanyak 13 kali. Dengan kemenangan Munchen 4-0 maka kemungkinan Blaugrana semakin tipis untuk lolos.

Sumber: uefa.com, Soccerway, dan Worldfootball.

Sumber

Tidak ada komentar:

Posting Komentar